BITTERBALLEN
Bismillah......
Kangen ngebloggggg......, hari ini ngisi blog lagi yaaa. Padahal baking tetep aja jalan, giliran mau share di blog yang biasanya bisa upload kalau udah santai yaa pas malam, ehh malam mata udah gak mau diajak kerjasama bawaannya ngantuk banget. Jadi share yang awal pasti di instagram. Nah mulai hari ini InsyaAllah di share satu-satu yaaa......
BITTERBALEN
Bahan :
2 sendok makan margarin untuk menumis
1/4 buah bawang bombay, dicincang halus
50 gram daging giling
50 gram tepung terigu protein sedang
150 ml susu cair
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh pala bubuk
35 gram keju cheddar parut
minyak untuk menggoreng
Bahan pelapis:
2 putih telur, dikocok lepas
50 gram tepung panir kasar
Cara Pengolahan :
1. Panaskan margarin. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan daging giling. Aduk sampai berubah warna.
2. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir. Tuang susu cair sedikit – sedikit sambil diaduk sampai licin.
3. Masukkan garam, merica bubuk, pala bubuk, dan keju cheddar parut. Aduk rata. Angkat.
4. Ambil sedikit adonan. Bentuk bola – bola. Gulingkan ke tepung panir kasar. Celupkan ke putih telur. Gulingkan ke tepung panir kasar.
5. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang sampai matang.
0 Response to "BITTERBALLEN "
Post a Comment