Resep Dan Cara Membuat Amparan Tatak Pisang
Resep Dan Cara Membuat Amparan Tatak Pisang - Amparan tatak pisang merupakan kue nusantara tradisional khas Banjar, berbahan dasar tepung beras, bertekstur lembut dengan tingkat kemanisan yang pas. Amparan tatak pisang biasanya disajikan di atas daun pisang pada acara-acara besar di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, dan sering juga dijual di bulan puasa.
Amparan tatak pisang merupakan penganan yang populer sebagai makanan khas selama bulan Ramadhan di Banjarmasin. Seiring waktu, kue amparan tatak pisang juga menyebar hingga ke daerah Kalimantan Tengah, Timur, dan Utara dengan sedikit variasi. Resep amparan tatak pisang ini sangat cocok menjadi salah satu penganan berbuka puasa.
BAHAN LAPISAN BAWAH :
225 gr tepung beras
25 gr tepung sagu
1/2 sdt garam
250 gr gula pasir
750 ml santan cair hangat dari 1/2 butir kelapa
10 buah pisang raja atau kepok yang tua, belah dua, potong melintang @ 1 cm
BAHAN LAPISAN ATAS (LAPIS SANTAN), ADUK RATA :
50 gr tepung beras
350 ml santan kental dari 1 butir kelapa
1 sdm gula pasir
1/4 sdt garam
1/4 sdt vanili
Minyak makan secukupnya
CARA MEMBUAT :
1. Lapisan Bawah : Campur tepung beras, tepung sagu, garam, dan gula pasir. Masukkan santan hangat sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.
2. Masukkan pisang dan campur rata, tuangkan adonan ke dalam loyang yang diolesi sedikit minyak makan.
3. Kukus selama kira-kira 30-45 menit dengan api sedang hingga tiga perempat matang (mendekati matang), tuangkan adonan lapis santan.
4. Kukus selama kira-kira 15-20 menit lagi sehingga kue matang seluruhnya. Potong-potong setelah dingin.
Demikiian artikel Resep Dan Cara Membuat Amparan Tatak Pisang ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Amparan tatak pisang merupakan penganan yang populer sebagai makanan khas selama bulan Ramadhan di Banjarmasin. Seiring waktu, kue amparan tatak pisang juga menyebar hingga ke daerah Kalimantan Tengah, Timur, dan Utara dengan sedikit variasi. Resep amparan tatak pisang ini sangat cocok menjadi salah satu penganan berbuka puasa.
BAHAN LAPISAN BAWAH :
225 gr tepung beras
25 gr tepung sagu
1/2 sdt garam
250 gr gula pasir
750 ml santan cair hangat dari 1/2 butir kelapa
10 buah pisang raja atau kepok yang tua, belah dua, potong melintang @ 1 cm
BAHAN LAPISAN ATAS (LAPIS SANTAN), ADUK RATA :
50 gr tepung beras
350 ml santan kental dari 1 butir kelapa
1 sdm gula pasir
1/4 sdt garam
1/4 sdt vanili
Minyak makan secukupnya
CARA MEMBUAT :
1. Lapisan Bawah : Campur tepung beras, tepung sagu, garam, dan gula pasir. Masukkan santan hangat sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.
2. Masukkan pisang dan campur rata, tuangkan adonan ke dalam loyang yang diolesi sedikit minyak makan.
3. Kukus selama kira-kira 30-45 menit dengan api sedang hingga tiga perempat matang (mendekati matang), tuangkan adonan lapis santan.
4. Kukus selama kira-kira 15-20 menit lagi sehingga kue matang seluruhnya. Potong-potong setelah dingin.
Demikiian artikel Resep Dan Cara Membuat Amparan Tatak Pisang ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
0 Response to "Resep Dan Cara Membuat Amparan Tatak Pisang"
Post a Comment