-->

Resep Dan Cara Membuat Kue Mangkuk Gula Merah

Kue Mangkuk Gula Merah

Resep Dan Cara Membuat Kue Mangkuk Gula Merah - Kue mangkuk gula merah ini merupakan salah satu variasi dari kue mangkuk dengan ciri khas kue mangkuk yang dihasilkan berwarna kecokelatan karena jenis gula yang dipergunakan adalah gula palem, yang juga bisa diganti dengan gula merah atau gula jawa sesuai selera, yang tetap akan menghasilkan kue mangkuk yang berwarna kecokelatan.



BAHAN Kue Mangkuk Gula Merah
175 gr tepung beras
175 ml air dingin
100 gr tapai singkong yang empuk
150 gr gula palem
75 gr tepung terigu
50 gr gula pasir
125 ml air mendidih
125 ml air soda/soft drink
1 sdt baking powder

CARA MEMBUAT Kue Mangkuk Gula Merah
1. Campurkan tepung beras dengan air dingin sambil remas-remas hingga tepung terasa lembab, tutup dengan plastik, sisihkan.
2. Campur tapai dan gula palem, aduk sampai halus dengan garpu/tangan, sisihkan.
3. Tuangkan air mendidih pada terigu sambil aduk sampai licin, sisihkan.
4. Masukkan campuran tapai gula palem dan gula pasir ke dalam tepung beras yang lembab, aduk, dan uleni sampai licin kurang lebih 10 menit. Campurkan ke tepung terigu sedikt demi sedikit sambil diuleni sampai licin, saring bila perlu.
5. Masukkan baking powder dan air soda/soft drink, aduk rata.
6. Panaskan cetakan kue mangkok dalam kukusan yang airnya sedang mendidih. Tuangkan adonan ke cetakan sampai penuh. Kukus kurang lebih 25 menit hingga merekah, jangan buka tutup dandang pada 20 menit pertama.
NB : Gula palem bisa diganti dengan gula merah atau gula jawa sesuai selera.

Demikiian artikel Resep Dan Cara Membuat Kue Mangkuk Gula Merah ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Resep Dan Cara Membuat Kue Mangkuk Gula Merah"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel